News

Prabowo Janjikan Kursi Menteri Lebih, Zulhas: Kehormatan bagi PAN


Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) mengapresiasi pernyataan presiden terpilih Prabowo Subianto, yang akan memberikan jatah kursi menteri lebih untuk PAN. Menurutnya, pernyataan tersebut merupakan buah dari kesetiaan PAN dalam mendukung Prabowo sebagai calon presiden di periode sebelumnya.

“Kan saudara-saudara tahu PAN perjalanannya bersama Pak Prabowo panjang sekali, sudah lama. Suka duka panjang, tentu itu apresiasi atau kehormatan bagi PAN,” kata Zulhas di Kantor DPP PAN, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024).

Dalam kesempatan itu Zulhas mengaku menyerahkan sepenuhnya soal pembagian jatah kursi menteri kepada Prabowo. Sebab, hal tersebut merupakan kewenangan penuh Prabowo sebagai Presiden RI mendatang.

“Soal kabinet itu haknya presiden terpilih, hak berarti terserah kepada beliau. Kalau ke depan banyak, yang hebat-hebat banyak, silakan saja,” tutur Zulhas.

Zulhas menjelaskan sikapnya tersebut sebagai wujud PAN menaati peraturan yang berlaku. Hal itu sesuai dengan Pasal 17 ayat (1) dan (2) Undang-Undang Dasar 1945 yang menyatakan presiden berhak mengangkat dan memberhentikan menteri.

“Kami ngerti aturan, kalau masalah menteri-menteri itu, hak penuh presiden terpilih. Namanya juga pembantu presiden kan, kayak saya ini pembantu (presiden),” ucapnya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024. Atas kemenangan tersebut, Prabowo mengingatkan kepada para pendukungnya untuk tidak sombong dan bereuforia.

“Ingat ilmu padi, semakin berisi semakin menunduk semakin diberi kepercayaan semakin waspada, semakin bertekad untuk menjadi jangan sampai mengecewakan kepercayaan itu,” ujar Prabowo.

Prabowo pun tak lupa mengucapkan terima kasihnya kepada Partai Amanat Nasional (PAN) yang sudah tiga kali mengusung dirinya pada pilpres yang berbeda. Pertama pada 2014 saat Prabowo berpasangan dengan Hatta Rajasa, kemudian 2019 saat Prabowo berpasangan dengan Sandiaga Uno. Selanjutnya, pada 2024 PAN kembali mendukung Prabowo bersama Gibran Rakabuming Raka.

“Teman-teman PAN terima kasih atas dukunganmu terima kasih atas kesetiaanmu, terima kasih atas kepercayaan anda semua kepada diri saya. Saya merasa terhormat saya merasa terharu,” kata dia.

 

Back to top button